Indeks Persepsi Kualitas Pelayanan (IPKP) Triwulan I Tahun 2025 dihitung berdasarkan Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP) Triwulan I Tahun 2025. Indeks ini digunakan untuk mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa terhadap layanan dari masing-masing unit kegiatan yang dinilai berdasarkan 9 unsur dan menjadi bahan evaluasi untuk Politeknik Statistika STIS dalam pengembangan pelayanan ke depan.